Mengenai SDN Kutoharjo 1

Foto saya
Rembang, Jawa Tengah, Indonesia
SDN Kutoharjo 1 Rembang terletak di tengah kota Rembang, Tepatnya sebelah selatan Alun-alun kota Rembang. Dalam lingkup SDN Kutoharjo 1 Rembang terdapat 3 SD lainnya. Dalam perkembangannya SDN Kutoharjo 1 Rembang mengalami kemajuan yang cukup signifikan. Dari sekian banyak SD di Rembang SDN Kutoharjo 1 Rembang satu-satunya SD yang memiliki internet dengan swadaya sendiri. Hal ini merupakan terobosan yang berani dilakukan mengingat biaya yang dikeluarkan juga tidak murah, daripada menunggu Kepala Sekolah beserta Guru SDN Kutoharjo 1 mengambil inisiatif untuk memasang internet lebih awal. Diharapkan di kemudian hari akan berguna bagi perkembangan sekolah yang sedang merintis MBS nya. Disamping itu SDN Kutoharjo 1 Rembang juga telah memiliki fasilitas lab komputer sendiri. Sekarang ini baru berjumlah 10 unit, diharapkan akan terus bertambah untuk mencerdaskan anak didiknya.

A little story about my school

PROFIL SEKOLAH

IDENTITAS SEKOLAH

Nama Sekolah : SD Negeri Kutoharjo 1

N S S : 101031710004

N S B : 029211160521206

N I S : 10.004.0

Alamat : Jl. K.H. Mansyur No. 2 a Rembang

Kabupaten : Rembang

Propinsi : Jawa Tengah

1) Visi Sekolah

Maju dan Berbudaya

- Maju dalam ilmu pengetahuan dengan dasar iman dan taqwa.

- Berbudaya dalam kehidupan untuk bekal masa depan.

2) Misi Sekolah

- Melaksakan bimbingan dan melaksakan KBM yang intensif.

- Membuka cakrawala pandang bagi siswa untuk bisa aktif, kreatif, inovatif dan mandiri.

- Meningkatkan peran serta wali murid / masyarakat untuk peduli tanggung jawab bersama dalam pendidikan anak.

DAFTAR : KEPALA SEKOLAH, GURU, dan PENJAGA

SD NEGERI KUTOHARJO 1

No

Nama

1

2

3

4

5

6

7

8

9

10

11

12

13

14

15

Dra. SRI WILUJENG

Hj. SUKARMIYATI

SRI SULISTYANING UTAMI

EMIYATI

Hj. RUSMIYATI

ENDANG SUMARTI

DWI. SUPRIHATININGTYASTUTI

PADMIATI

SUHEDININGSIH, S.Ag

MULYONO, S.Pd

PUJIATI

HERI SUSANTO S.Pd

KAHARSANA

NURUL ISMUDAH

FANDI SUKARYADI

Sabtu, 10 Mei 2008

SD Rintisan MBS

MBS tu adalah Manajemen Berbasis Sekolah bener ga ya? saya sendiri sebagai penulis juga kurang begitu paham tentang pemahaman itu. Yang saya tahu, sejak digembar - gemborkan MBS, MBS ...... sekolah - sekolah di daerah perkotaan ramai - ramai bepergian ke sekolah desa alias study tour. Study Tour yang dilakukan oleh para guru dan Kepala Sekolah ini bukan untuk bepergian atau jalan - jalan layaknya pejabat negeri kita. Mereka benar - benar menggunakan kesempatan itu untuk mengunduh ilmu. Lho kok bisa SD kota malah lihat SD desa. Itulah masalahnya kadang di benak kita tak terpikirkan betapa kondusifnya suasana desa terlebih lagi tingkat kesopanan anak desa yang jauh lebih mulia dibandingkan dengan anak - anak didik kita di perkotaan. Lantas apa hubungannya dengan MBS. Ya yang pasti ada lah... MBS itu memanajemen kepentingan sekolah dengan mandiri, tanpa melupakan lingkungan sekitar termasuk masyarakat. Daripada berbelit belit gini lho ringkasannya. Oh ya pembaca sekalian yang saya tulis ini berdasarkan pandangan saya saja. Tahu sendiri kan perjalanan ke sebuah SD yang letaknya kurang lebih 40 an km dari kota. Naiknya bukan pesawat atau mobil pribadi yang ada ACnya, ya biasalah naik bus mini jalur rembang - sale. Lewatnya tuh tak kirain setelah selesai jalan raya aspal mulus eh belok kanan lewat jalan kampung alias tanah padas, dah panas gerah lagi. Setelah itu sambil bertanya ke kanan dan ke kiri akhirnya sampai juga ke sebuah SD MBS. Disana ternyata suasananya seperti yang saya bayangkan sebelumnya. SUEJUK SEKALI, suasananya nyaman kanan kiri masih asri dan ga da tu yang namanya POLUSI. Maka dari itu mungkin siswanya betah dan konsen ya menerima pelajaran. Kesan pertama yang saya lihat WAH... banget ini SD apa taman bunga coz banyak banget tanamannya, baik hias ataupun untuk obat. Trus ni SD apa TK dindingnya bergambar warna - warni menyenangkan hati, ditambah lagi tulisan - tulisan yang berisi kata -kata bijak dari sisa gergajian kayu bekas serasi sekali pokoknya. Eit.. itu tadi baru luarnya sekarang masuk ke dalamnya. Wah nggak nyangka banyak banget pajangannya, mulai dari karya anak, nilai, portofolio. Intinya rame abis tapi enggak lho dengan anaknya pendiem, penurut ga cari ulah pokoknya. Di SD ada sarapan pagi lho... jangan keburu ngiri lho maksudnya begindang, eh begini tiap hari tertentu siswa datang pagi - pagi trus ambil soal dan kerjakan ha ha ha... kirain bawa sarapan dari rumah. Temen2 critanya lum kelar lho tapi ni da kerjaan lain kali tak sambung lagi key.........

Jumat, 09 Mei 2008

UASBN


Guru2 disibukkan oleh adanya UASBN. Apaan tuh??? itu lho ujian bagi anak didik ya untuk melanjutkan ke tempat yg lebih tinggi, tinggi, tinggi sekali he he... Tapi para gurunya sekarang lagi pusing2ny gimana gak mo ujian anakny malah belum nyadar klo tu ujian bakal nentuin masa depan mereka sendiri. Trus gurunya ada yang sibuk sertifikasi lah, lomba ini dan itu lha itulah sulitnya jadi guru... malah sekarng pulang jam 2 siang...heehhhh... Kalau dari lubuk hatiku yg paling dalam sih ga da gunanya lagi, guru2 tu pasti selesai ngajar bakalan ngerumput, daripada ngerumput lebih baek pulang buat makan siang untuk keluarganya, ngerjain tugas yang lum kelar di kelas, atau kalau ga bisa tidur deh kan capek ngadepin anak2 sejak jam 7 tet. Betul ga???

NB : sementara potonya ni dulu soalnya ga da poto guru sibuk yang laen ^_^

HARAP TENANG

ADA

UJIAN !